Assalamu Alaikum Nak..
apa kabarmu di dalam sana?
Semoga sehat ya dan terus berkembang yaa...
..
Tanggal 19 April 2018 kemarin Ibu ke bidan puskesmas, ceritanya mau minta surat rujukan untuk kontrol ke dokter bulan berikutnya. Tapi sempat diperiksa dulu sama bidannya.
Kamu belum kelihatan ya nak,,kamu masih diperkirakan 4-6 minggu, masih sebesar biji beras hihihi..
Tapi dari bu bidannya banyak memberikan pemeriksaan dan nasehat-nasehat. Alhamdulillah ya nak, kita dikelilingi orang-orang hebat dan kuat. Ayah yang sabarnya mengingatkan untuk selalu minum susu, nenek yang sabarnya menyediakan dan menemani pergi periksa.
Maafkan ibu ya nak, masa-masa pertumbuhanmu dihabiskan di rumah nenek, karena maag bunda yang sudah tidak bisa ditolerir lagi. Maunya sih bunda dan ayah di rumah sendiri untuk lebih mandiri, tetapi keadaan yang mengharuskan bunda lebih baik di rumah nenek. In Syaa Allah ya nak, bunda akan terus belajar untuk menjadi istri dan calon ibu yang lebih baik lagi.
Sehat terus ya nak..grow up..ajarkan calon ibumu ini untuk lebih banyak syukur dan sabarnya menghadapi perkembanganmu, dan In Syaa Allah kita akan bertemu suatu saat nanti :)
20 April 2018
Kamis, 19 April 2018
Langganan:
Postingan (Atom)